Pada awal kemunculannya, platform media sosial digunakan untuk berkomunikasi dan berbagi foto maupun video. Kini media sosial sudah semakin berkembang dan dimanfaatkan untuk menunjang aktivitas bisnis dari brand. Pengguna media sosial yang selalu meningkat di setiap tahunnya membuka peluang yang luas untuk para pemilik usaha. Brand dan produk dapat dipromosikan secara lebih luas dikarenakan jangkauan media sosial yang besar. Otomatis brand Anda akan semakin dikenal oleh banyak orang dan dapat menjangkau calon konsumen yang potensial.

Sebagai tools marketing, contoh media sosial akan sangat bermanfaat untuk bisnis Anda. Ada 7 contoh media sosial di bawah ini yang menjadi aplikasi paling populer di Indonesia. Untuk mengetahui contoh media sosial yang paling populer dan sering digunakan, yuk langsung simak penjelasan di bawah:

  1. Facebook

    Media sosial Facebook merupakan media sosial yang sangat populer di Indonesia. Sebagai salah satu contoh media sosial, Facebook dapat menjadi platform untuk bisnis Anda. Berdiri sejak tahun 2022, Facebook hingga kini tetap populer dan memiliki miliaran pengguna aktif. Dilansir dari laman Tempo.Co, tercatat ada 2,8 miliar pengguna aktif bulanan Facebook di seluruh dunia di tahun 2021. Indonesia menjadi negara ke 3 yang memiliki pengguna Facebook terbanyak yaitu sebesar 142,5 juta pengguna. Posisi ini membuat platform Facebook menjadi contoh media sosial  yang sangat tepat untuk Anda gunakan.

    Jika brand Anda merupakan brand baru, maka Facebook menjadi platform yang tepat untuk memperkenalkan brand Anda. Bukan hanya mengenalkan brand ke khalayak luas, Facebook juga dapat Anda gunakan untuk meningkatkan engagement, traffic website, dan mendapatkan leads.

  2. Instagram

    Selanjutnya, contoh media sosial yang paling sering digunakan adalah Instagram. Jumlah pengguna Instagram, hamper menyaingi jumlah pengguna Facebook yaitu sebesar 99,15 juta pada awal Januari 2022 dilansir dari suara.com. Pengguna Instagram didominasi oleh pengguna dari rentang usia 25-34 tahun lalu diikuti oleh kelompok usia 18-24 tahun. Anda juga dapat menggunakan fitur Instagram shopping untuk mengembangkan bisnis Anda di Instagram.

    Selain fitur, Anda juga dapat menjangkau lebih banyak target audiens dengan ads. Ketika menggunakan Instagram ads, Anda dapat menjangkau target audiens secara spesifik, mulai dari lokasi, umur, gender, dan interest. Anda juga dapat dengan mudah untuk mengevaluasi perkembangan bisnis dari insight Instagram untuk melihat pertumbuhan followers, impression dan engagement rate.

  3. Twitter

    Twitter menjadi contoh media sosial selanjutnya yang bisa Anda gunakan untuk bisnis. Yang menarik dari Twitter, mempunyai fitur thread untuk para pengguna. Pada fitur ini, Anda dapat membuat topik atau cerita. Dari thread banyak topik yang viral dan trending di Twitter. Para pengguna Twitter sangat tertarik dengan cerita viral dan threat yang trending. Dengan keunikannya, Twitter marketing merupakan salah satu media sosial yang populer dan mempunyai pengguna yang sangat banyak.

    Salah satu keunggulan lainnya adalah, di Twitter Anda bisa jump into conversation dengan audiens lain yang tidak dikenal tanpa harus khawatir dianggap aneh. Poin plus ini yang membuat para pebisnis bisa lebih mudah meningkatkan engagement-nya di Twitter. Rasa ketertarikan konsumen di Twitter membuatnya tanpa ragu untuk mengungkapkan rasa ketertarikan mereka. Audiens juga lebih leluasa untuk mengutarakan opini, kritik, maupun saran langsung kepada media sosial dari brand Anda. Tentu saja hal ini bagus untuk memberi brand Anda feedback secara langsung. Agar bisnis semakin sukses, coba gunakan Twitter sebagai contoh media sosial untuk brand Anda.

  4. Youtube

    Ingin mengunggah video mengenai brand atau produk Anda? Anda bisa menggunakan contoh media sosial yaitu Youtube. Pada platform ini, memfasilitasi penggunanya untuk berbagi video yang dimiliki. Audiens dapat menikmati berbagai video sesuai dengan ketertarikan mereka yang diunggah oleh berbagai pihak. Dengan menggunakan Youtube, Anda dapat membuat konten video yang sesuai dengan target audience dan target pasar Anda. Mengunggah video di platform Youtube sangat bermanfaat untuk bisnis yaitu untuk meningkatkan brand awareness dan sebagai branding bisnis dalam bentuk video.

  5.  LinkedIn

    Dikenal sebagai media sosial profesional untuk para pekerja, LinkedIn menjadi salah satu contoh media sosial populer di seluruh negara. Pada media sosial LinkedIn, Anda dapat membuat profil perusahaan atau brand sehingga akan terlihat lebih professional di mata calon pelanggan. Di LinkedIn pengguna bisa membuat reputasi yang baik dengan profil yang profesional. Anda bisa membuat konten yang menarik secara teratur untuk diposting di Linkedin untuk meningkatkan brand awareness di halaman profil LinkedIn bisnis Anda.

    Untuk Anda yang ingin menggunakan LinkedIn pada bisnis, Anda bisa menunjukan sertifikasi atau prestasi yang Anda raih dalam halaman profil. Pada media sosial LinkedIn Anda harus membangun kepercayaan pelanggan. Anda dapat membuat postingan mengenai kesuksesan bisnismu dan membagikannya kepada audiens. Bukan hanya berisi konten promosi mengenai produk atau layanan dari bisnis Anda, di LinkedIn bisnis Anda juga bisa membagikan konten menarik seputar bisnis. Konten-konten berisi edukasi dan tips sangat cocok untuk dibagikan di LinkedIn.

  6. WhatsApp

    WhatsApp menjadi contoh media sosial yang digunakan oleh para pengguna layanan internet di Indonesia. Umumnya WhatsApp digunakan untuk berkomunikasi dengan keluarga dan teman. Fitur-fiturnya sangat memudahkan penggunanya yaitu fitur chat, panggilan suara, dan video. Jika kamu tertarik untuk menggunakan WhatsApp untuk bisnis, maka kemudahan yang Anda dapatkan bukan hanya untuk berkomunikasi saja. Tersedia WhatsApp bisnis dengan keunggulan fitur-fiturnya yang bisa menunjang bisnis Anda seperti pesan otomatis, fitur katalog produk, statistik pesan, dan tanda centang akun bisnis jika bisnis Anda telah terverifikasi.

    Dengan menggunakan WhatsApp bisnis untuk brand Anda, maka calon pelanggan akan lebih mudah untuk mengecek informasi bisnis Anda. Brand Anda akan lebih bisa menyakinkan calon pelanggan karena terlihat kredibel dan profesional. Penggunaan WhatsApp juga bisa Anda kombinasikan dengan membuat toko online untuk brand Anda.

  7. TikTok

    Kepopuleran TikTok sebagai contoh media sosial menyaingi Instagram. Sebagian besar audiensnya berusia 10-19 tahun sebesar (32,5%) dan 20-29 tahun (29,5%). Dengan melihat karakteristik audiens TikTok, Anda sebaiknya membuat konten yang tidak terlalu serius atau berat untuk ditonton oleh pengguna. Audiens TikTok lebih menyukai konten video yang berisi visual yang dikemas secara menarik.

    Dari penjelasan di atas, Anda telah mengetahui ada 7 contoh media sosial yang paling populer dan sering digunakan untuk bisnis. Dalam penerapannya Anda membutuhkan partner yang mampu dan berpengalaman di bidang social media marketing. Jika Anda membutuhkan partner yang berkomitmen untuk bekerja sama dengan brand Anda, Peter&Co. merupakan pilihan digital agency terpercaya. Kami merupakan Digital Marketing Agency yang memberikan pelayanan terbaik untuk kebutuhan social media marketing Anda. Yuk, mulai berkolaborasi dengan Peter&Co.

 

Kami memiliki tim profesional dan berkualitas dengan strategi yang mampu bersaing dengan kompetitor maupun menjangkau target market lebih luas. Dengan kelebihan Full-Service Digital Marketing Agency yang dimiliki Peter&Co., bisnis dan brand Anda akan selalu tumbuh dengan strategi social media marketing dan penerapannya secara tepat. Untuk info lebih lanjut mengenai service yang dimiliki oleh Peter&Co. Cek website kami di sini, ya!

Share