Persaingan pasar menjadi salah satu rintangan yang harus dihadapi oleh para pelaku usaha. Seiring dengan banyak usaha baru yang bermunculan, para pelaku usaha dituntut untuk terus berinovasi dan berpikir out of the box dalam memasarkan produknya. Sebab, apabila pelaku usaha tidak melakukan hal tersebut ditakutkan produknya tidak dapat terus eksis di pasaran dan tidak mendapatkan omset yang sesuai dengan target. Maka dari itu, dibutuhkan inovasi dalam pemasaran agar bisa mendapatkan hasil yang maksimal. Para pelaku usaha, khususnya small business tidak bisa hanya mengandalkan pemasaran atau marketing tradisional saja. Sebab, zaman telah berubah dan persaingan pasar pun semakin ketat. Sehingga, dibutuhkan pula pemasaran atau marketing yang lebih modern dan dapat menjangkau pasar yang lebih luas. Salah satunya adalah dengan memanfaatkan online marketing.

Online marketing hadir sebagai hasil dari perkembangan teknologi digital yang semakin pesat. Dengan perkembangan teknologi digital ini lah yang membuat hampir semua orang di dunia dapat terhubung hanya dengan jejaring internet. Hal inilah yang kemudian dimanfaatkan oleh online marketing untuk dapat memasarkan sebuah produk kepada semua orang yang terhubung melalui internet. Melalui online marketing, para pelaku usaha dapat memperluas jangkauan pemasarannya sehingga dapat mendatangkan pembeli potensial yang semakin banyak. Selain itu, online marketing pun memiliki keunggulan lainnya yaitu dalam segi biaya. Dikarenakan memanfaatkan jejaring internet, online marketing pun tidak membutuhkan biaya yang sangat besar seperti pemasaran tradisional. Hal ini tentu sangat membantu para pelaku usaha kecil atau small business yang belum memiliki budget besar untuk dapat memasarkan produknya dan menaikan omset penjualan.

Berikut merupakan beberapa keuntungan dan kelebihan dari online marketing dibandingkan pemasaran tradisional:

  1. Akses tanpa batas
    Online marketing memberikan akses yang sangat luas bagi pemasar. Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, bahwa dengan teknologi internet semua dapat terhubung. Sehingga, para pelaku usaha tidak hanya terkotakan dalam suatu satuan jarak dalam melakukan pemasaran produk karena semua orang di seluruh dunia dapat dijangkau melalui jaringan internet.
  2. Biaya terjangkau
    Biaya yang dikeluarkan untuk melakukan online marketing lebih murah apabila dibandingkan dengan pemasaran tradisional karena tidak perlu mencetak media promosi. Bahkan promosi melalui media sosial dapat dilakukan dengan biaya nol rupiah atau gratis. 
  3. Tidak ada batas waktu
    Apabila pemasaran tradisional hanya dapat dilakukan pada jam kerja, online marketing dapat dijalankan 24 jam karena menggunakan jaringan internet yang tidak pernah mati. Hal ini sangat membantu para pelaku usaha small business untuk terus menerus memasarkan produknya tanpa mengenal waktu.
  4. Mendapatkan feedback instant
    Hal yang paling menarik dari online marketing adalah kemungkinan untuk mendapatkan umpan balik atau feedback secara langsung dari konsumen. Konsumen dapat memberikan respon langsung mengenai produk yang kamu tawarkan dan dapat kamu jadikan sebagai masukan dan motivasi untuk terus berkembang. 

Itu dia beberapa keuntungan dan kelebihan menggunakan online marketing dibandingkan dengan pemasaran tradisional. Sedangkan, ini merupakan beberapa kegiatan pemasaran yang termasuk ke dalam online marketing yang dapat menaikan omset penjualan small business:

  1. Search Engine Optimization (SEO)
    Apabila small business yang dijalankan telah memiliki website, maka salah satu online marketing paling ampuh untuk dapat meningkatkan kinerja website tersebut dengan biaya yang cukup murah ialah dengan menggunakan search engine optimization atau SEO. Singkatnya, SEO bekerja agar website small business yang kamu miliki terus berada pada halaman pertama pada situs pencarian. Sehingga kemudian, dapat meningkatkan leads dan juga membangun kepercayaan dengan calon konsumen. 
  2. Content Marketing
    Dalam menjalankan online marketing, diperlukan pula konten yang relevan, bermanfaat, dan menarik. Pemasaran Konten melibatkan perencanaan dan berbagi postingan, artikel, berita, video, dan segala jenis subjek yang berbicara langsung kepada audiens. Lalu, bagaimana small business dapat melakukannya? Bagi small business yang tidak dapat berinvestasi dalam volume yang besar, pusat strategi content marketing yang tepat adalah blog. Di sana, kamu dapat membagikan panduan, cara, informasi produk, dan segala sesuatu yang berguna untuk membantu calon konsumen mempertimbangkan produk yang kamu jual. Misalnya, produk kamu adalah kemasan. Maka, berikan informasi-informasi menarik mengenai kemasan yang baik.Kamu juga harus mempertimbangkan frekuensi dalam membuat content marketing.  Cobalah untuk membuat setidaknya 2/3 postingan blog dalam satu minggu. Kamu pun dapat menggunakan media sosial untuk meningkatkan jangkauan konten kamu. 
  3. Social Media Marketing
    Media sosial dapat dimanfaatkan sebagai media penghubung dengan calon konsumen atau konsumen yang lebih intens. Saat ini, hampir semua orang memiliki media sosial. Sehingga, dapat menjadi wadah online marketing dengan cara membagikan content marketing yang sebelumnya telah dibuat dan melakukan interaksi dengan para pengikut. Poin penting dalam social media marketing adalah up to date dan juga konsistensi. Maka apabila hendak menggunakan social media marketing, para pelaku small business harus terus mengetahui apa yang sedang tren saat ini dan juga menciptakan penjadwalan agar dapat terus konsisten. 
  4. E-Mail Marketing
    Meskipun E-mail merupakan salah satu media komunikasi yang sudah cukup tua, namun E-mail masih dapat diandalkan sebagai salah satu media online marketing bagi para pelaku bisnis. Strategi pemasaran melalui E-mail melibatkan perencanaan konten yang informatif dan menarik yang dikombinasikan dengan  call to action atau CTA yang tepat. Para pelaku small business dapat memanfaatkan database konsumen sebagai data untuk mengirimkan promosi melalui E-mail, sehingga hubungan antara small business dengan konsumen dapat terus terjalin. Kemungkinan konsumen tersebut melakukan repeat order pun akan meningkat.

Nah, itu dia beberapa kegiatan online marketing yang dapat dilakukan small business untuk menaikan omset penjualan. Namun, tidak dapat dipungkiri bahwa salah satu kendala small business dalam menjalankan strategi pemasaran ialah terbatasnya sumber daya manusia atau SDM. Sehingga, ketika small business hendak menjalankan online marketing bisa jadi akan kesulitan. Maka dari itu, sebaiknya small business dapat berinvestasi pada agensi pemasaran yang dapat membantu menjalankan online marketing.

Agensi pemasaran merupakan sebuah perusahaan dengan bakat dan alat khusus untuk membantu bisnis Anda merencanakan, melaksanakan, dan mengukur keberhasilan pemasaran yang dapat membantu small business dengan anggaran kecil untuk menjalankan online marketing. Jadi, agensi dapat mengelola kampanye jauh lebih besar daripada yang dapat small business lakukan sendiri. Saat ini pun telah banyak bermunculan perusahaan agensi yang menawarkan berbagai layanan pemasaran yang sangat menarik dan berguna bagi small business. Namun, kamu perlu menemukan agensi terbaik yang dapat mewujudkan pemasaran yang kamu inginkan untuk small business kamu. 

Salah satu agensi pemasaran yang dapat menjadi pertimbangan untuk menjalankan online marketing small business kamu ialah Peter&Co. Agensi ini merupakan agensi yang sudah cukup terkenal di kelasnya. Didirikan pada tahun 2012, hingga saat ini Peter&Co. terus berkomitmen menjadi mitra pemasaran digital bagi para pelaku usaha di segala sektor. Peter&Co. telah berkontribusi memberikan pelayanan terbaik bagi berbagai klien, mulai dari small business hingga klien yang namanya telah dikenal oleh banyak masyarakat. Didukung dengan tim profesional dan ahli dibidangnya, Peter&Co. dapat menjamin bahwa seluruh pekerjaan yang dihasilkan oleh tim Peter&Co. sangat berkualitas. Sehingga, dapat membantu para klien untuk terus berkembang. 

Percayakan online marketing small business mu pada Peter&Co. dan tingkatkan omset penjualan. Kunjungi website kami di sini!

Share